Previous slide
Next slide

Stikes PKU Bertransformasi Menjadi Institut Teknologi, Sains dan Kesehatan PKU Muhammadiyah

its pku

Penyerahan surat keputusan (SK) dari Kepala LLDIKTI VI Jateng Prof.  DYP. Sugiharto kepada rektor Institut Teknologi, Sains (ITS) dan Kesehatan PKU Muhammadiyah Surakarta Weni Hastuti menandai berubahnya lembaga Stikes PKU menjadi ITS Kesehatan PKU Muhammadiyah Surakarta yang menyelenggarakan tiga fakultas dengan delapan program studi.

Dalam pengarahannya, Prof. DYP. Sugiharto mengatakan, ditetapkannya Stikes PKU menjadi ITS Kesehatan PKU, berarti terdapat tiga rumpun ilmu dalam penyebutannya, yaitu teknologi, sains dan kesehatan. Dengan menjadi Institut, mulai saat ini dapat melebarkan, mengembangkan sekaligus menyelenggarakan berbagai program studi di bawah tiga rumpun ilmu tersebut. “Artinya ITS Kesehatan PKU Muhammadiyah tidak hanya menyelenggarakan rumpun kesehatan tetapi juga teknogi dan sains, sehingga lulusan ITS Kesehatan PKU Muhammadiyah khususnya untuk keperawatan memiliki keunggulan teknologi.” katanya

Sementara itu,  Ketua Badan Pengurus Harian (BPH) ITS Kesehatan PKU Muhammadiyah, Dr. Sofyan Anif menjelaskan, jika proses perubahan bentuk institusinya dapat berjalan lancar. Ini semua tidak lepas dari kerja keras seluruh elemen, baik dari unsur pimpinan, dosen, maupun tenaga kependidikan. Menurutnya, perubahan bentuk dari Stikes menjadi Institut, diprediksi dapat menjawab kebutuhan tenaga kerja kesehatan di waktu mendatang.

Pada kesempatan tersebut, Weny Hastuti yang sebelumnya menjabat sebagai Ketua Stikes PKU Muhammadiyah dilantik sebagai Rektor ITS Kesehatan PKU Muhammadiyah. Weny menuturkan, pada era kolaborasi memang dibutuhkan supaya antar profesi, tidak hanya kesehatan, nantinya saling menguatkan. Dengan demikian kita benar-benar meluluskan tenaga profesional.

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram