SURAKARTA – Pada 15 Oktober 2024 yang lalu, Aiska University menggelar acara Wisuda ke VI dan Sumpah Profesi di Hotel Grand Mercure, Surakarta. Acara ini merupakan momen bersejarah bagi para mahasiswa yang telah berhasil menyelesaikan pendidikan akademiknya dan siap melangkah ke dunia professional, karena wisuda pada kali ini adalah wisuda pertama kali yang dilakukan pada 3 Fakultas, yaitu FIK, FBE dan FST setelah transformasi bentuk dari STIKES menjadi Universitas ‘Aisyiyah Surakarta. Prosesi wisuda ini juga diiringi oleh Pengambilan Sumpah Profesi, yang diikuti oleh lulusan dari program-program studi yang mempersiapkan mahasiswa untuk memasuki dunia kerja di bidang keahlian mereka masing-masing.
Wakil Rektor 1 Aiska University, Siti Fatmawati dalam laporannya memaparkan bahwa kali ini Universitas ‘Aisyiyah Surakarta melulusakan 3 (tiga) Fakultas berdasarkan Surat Keputusann Rektor Universitas ‘Aisyiyah Surakarta tentang kelulusan telah diputuskan bahwa sejumlah 671 mahasiswa dinyatakan lulus dan dapat menghadiri wisuda. Selain itu Prosentase Kelulusan Ukom First taker 3 prodi prosentase 97%.
Selanjutnya Rektor Aiska University, Riyani Wulandari dalam pidatonya menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh wisudawan. Beliau juga menekankan pentingnya peran lulusan Aiska University dalam menghadapi tantangan global dan kontribusi nyata dalam pembangunan bangsa. Para lulusan diaharapkan bukan saja menjadi ‘agent of knowledge’, melainkan juga sebagai ‘agent of morality endowed with character’
“Para lulusan Universitas ‘Aisyiyah Surakarta, yang merupakan ksatria dan Srikandi hebat di bawah naungan Persyarikatan Muhammadiyah harus memiliki BIG CARE yang merupakan nilai atau value dari soft skill:BIG CARE (Brave, Integrity, Goal, Collaboration, Care, Responsibility, Responsive).
Brave: Jangan pernah ragu untuk mengambil risiko. “Beberapa peluang terbesar datang dari saat-saat ketika kita keluar dari zona nyaman kita. Jadilah inovator, jangan takut gagal, dan selalu belajar dari pengalaman. Integritas adalah fondasi karakter yang akan membimbing Anda melalui berbagai situasi dalam hidup. Jadilah contoh yang baik bagi orang lain. Integritas adalah konsistensi antara prinsip/nilai yang kita pegang, pikiran, sikap, dan perbuatan, secara terus menerus. Goals, Milikilah tujuan, cita-cita atau mimpi yang besar, jangan pernah berhenti bermimpi besar. Setiap impian besar dimulai dengan langkah-langkah kecil. Collaboration: Selalu berkolaborasi dan bekerja sama. Tim yang solid dan komunikasi yang efektif adalah kunci dalam mencapai kesuksesan. “Jangan pernah ragu untuk berbagi ide dan pengetahuan. Responsiveness: Ini berkaitan dengan kepekaan dan kepedulian akan orang-orang lain dan hal-hal yang terjadi di lingkungan kita. Kepekaan membuat kita menjadi connected atau relate dengan hal-hal yang terjadi di lingkungan kita. Sedangkan, kepedulian akan menggerakkan kita untuk ambil peranan, demi kebaikan bersama. Kalau kita kehilangan kepekaan, kita bisa menjadi terisolasi dari kehidupan.” ujar Rektor.
Acara wisuda kali ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh penting dari kalangan akademik dan pemerintahan seperti Ketua Majelis Dikti PP ‘Aisyiyah, Kepala Bidang IFI, Ketua DPW PPNI Jawa Tengah, Ketua DPD PPNI Kota Surakarta, Ketua IBI kota Surakarta, Ketua HIPMI, Ketua APTIKOM, Ketua IAMARSI, Ketua PDM Kota Surakarta, Ketua PDA kota Surakarta, Ketua BPH Univeritas ‘Aisyiyah Surakarta serta keluarga wisudawan yang hadir untuk memberikan dukungan moril kepada putra-putri mereka.
Ketua Majelis Dikti Pimpinan Pusat ‘Aisyiyah, dalam pidatonya “ Wisuda kali ini adalah wisusa spesial, karena wisuda kali ini di ikuti oleh 2 Fakultas baru, yaitu Fakultas Bisnis dan Ekonomi serta Fakultas Sains & Teknologi, hal ini akan dijadikan momen pertama kali yang akan membuktikan bahwa lulusan dari Fakultas Bisnis dan Ekonomi serta Fakultas Sains & Teknologi akan berkontribusi dalam perkembangan di tengah-tengah masyarakat. Kami Juga mengucapkan terima kasih kepada rumah sakit, unit usaha organisasi dan seleuruh mitra atas kerjasama, dalam hal ini menjadi mitra yang baik yang pada akhirnya bisa menghantarkan ke pada wisudawan dan wisudawati untuk memberikan pengalaman secara nyata dalam dunia kerja kedepanya.
Sumpah Profesi diikuti oleh lulusan dari Program Studi DIII Keperawatan, Profesi Ners dan DIV Fisioterapi menjadi bagian penting dalam acara ini, menandakan kesiapan mereka untuk mempraktikkan ilmu yang telah dipelajari dengan penuh tanggung jawab sesuai dengan standar etika dan profesionalisme.
Acara Wisuda dan Sumpah Profesi ini diakhiri dengan pembacaan doa dan foto bersama para wisudawan, dosen, dan seluruh undangan. Dengan penuh haru dan kebanggaan, para wisudawan meninggalkan tempat dengan semangat baru untuk melanjutkan perjuangan di dunia kerja dan pengabdian kepada masyarakat.
(Berita dan Foto : Humas Aiska University)