Previous slide
Next slide

Kepala LLDIKTI Wilayah VI: “Optimalisasi Bidang Akademik Salah Satu Kunci Peningkatan Mutu Perguruan Tinggi”

Kepala LLDIKTI Wilayah VI bersama Ketua Dewan Eksekutif BAN-PT dan moderator Prof. Dr. Ir. Sri Budi Wahjuningsih, MP.

Bertempat di Kampus Universitas Muhammadiyah Semarang pada Kamis (25/5), Kepala LLDIKTI Wilayah VI Bhimo Widyo Andoko, S.H., M.H., hadiri “Workshop Strategi Pencapaian Akreditasi Perguruan Tinggi Unggul” sebagai Narasumber, bersama Ketua Dewan Eksekutif Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT), Prof. Dr. Ir. Ari Purbayanto, M.Sc.

Acara yang digelar Paguyuban Pimpinan Bidang Akademik (PPBA) PTS Jawa Tengah ini sukses mendatangkan para pimpinan PTS bidang akademik, ketua LPM, ketua SPMI dan stakeholder terkait sejumlah lebih dari 160 PTS dari wilayah Jawa Tengah. Pengurus PPBA PTS Periode 2021-2022, Drs. H. Bedjo Santoso, M.T., Ph.D, dalam sambutannya menyampaikan pentingnya peranan pimpinan PTS Bidang Akademik untuk secara pro aktif menjadi tulang punggung dalam raihan akreditasi. “Mari kita sengkuyung, untuk bekerjasama menyelenggarakan kegiatan-kegiatan positif seperti hari ini, dapat menggandeng BAN-PT dan LLDIKTI demi kemajuan perguruan tinggi swasta di Jawa Tengah.”

Kepala LLDIKTI menyampaikan berbagai materi terkait optimalisasi bidang akademik PTS sebagai upaya peningkatan kinerja perguruan tinggi. Berbagai aspek dikupas diantaranya: berbagai program fasilitasi percepatan kinerja dan akreditasi perguruan tinggi melalui platform Pinarak dan Pakarti, aspek Sistem Penjaminan Mutu Perguruan Tinggi, aspek kelengkapan PD-DIKTI, Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) hingga agenda fasilitasi peningkatan mutu yang diselenggarakan LLDIKTI Wilayah VI. “Kami akan senantiasa mendampingi bapak/ibu perguruan tinggi dalam komitmen peningkatan mutu Akreditasi Perguruan Tinggi” ungkap Kepala.

Selaras dengan tema kegiatan, Ketua Dewan Eksekutif BAN-PT Prof Ari Purbayanto turut menyampaikan arah dan kebijakan akreditasi perguruan tinggi, serta kiat-kiat agar perguruan tinggi mampu mencapai kenaikan peringkat akreditasinya. Prof Ari mengungkapkan “Strategi dan perencanaan yang optimal menjadi syarat wajib bagi perguruan tinggi untuk meningkatkan dan mempertahankan Akreditasi. Pahami persyaratan, teknis dan sistem yang digunakan serta selalu update informasi.”

Dalam acara ini sekaligus diadakan pembentukan struktur pengurus PPBA yang baru dengan Ketua Paguyuban terpilih Dr. Budi Santosa, M.Si.Med. (hms/LL6)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram