Previous slide
Next slide

Poltekun Gelar Rembug Bareng Penyelenggaraan Rekam Medis Elektronik Berbasis PMK 24/2022

Rukun-abadi

KUDUS–Menindaklanjuti diterbitkannya Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 24 Tahun 2022 tentang Rekam Medis dan beberapa regulasi terkait lainnya, Program Studi D-III Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Politeknik Rukun Abdi Luhur (POLTEKUN) mengadakan kegiatan Rembug Bareng Penyelenggaraan Rekam Medis Elektronik berbasis PMK 24/2022.

Direktur Politeknik Rukun Abdi Luhur, menjelaskan, dalam acara yang telah berlangsung pada Selasa (29/11/2022) di Aula Kampus B Politeknik Rukun Abdi Luhur dengan narasumber dr. Rano Indradi Sudra, M.Kes. yang juga selaku Ketua Prodi D-III RMIK Poltekun tersebut diikuti oleh 75 praktisi dari Fasilitas Pelayanan Kesehatan (Fasyankes) 6 Kabupaten di Pantura Timur, dan diikuti pula oleh 70 mahasiswa.

“Peserta 100 lebih, 75 diantaranya dari perwakilan Fasyankes dari berbagai Rumah Sakit, Puskesmas, Klinik dari Kudus, Pati, Demak, Jepara, Rembang dan Grobogan. Peserta sisanya dari Mahasiswa Poltekun sendiri,” jelasnya

Kegiatan Rembug Bareng ini bertujuan untuk memberikan edukasi sekaligus persamaan persepsi, yang nantinya berkolaborasi untuk menjadi Mitra antara akademisi dan praktisi di lapangan.

Dengan adanya Peraturan Menteri Kesehatan terbaru, yakni Nomor 24 Tahun 2022, bahwasanya setiap fasilitas harus menerapkan Rekam Medis Elektronik, sehingga sekarang ini Fasyankes mulai berbondong-bondong mencari tahu tentang RME dan Implementasinya.

“Tentunya kegiatan ini akan kita selenggarakan terus sampai nanti di Pantura Timur ini siap untuk melaksanakan peraturan Kemenkes terkait dengan RME Elektronik” terangnya

Lakhmudien menyebut, Dari Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 24 Tahun 2022 yang mewajibkan semua Fasyankes harus menerapkan RME dan diwajibkan memiliki pengelola rekam medis minimal lulusan D3. Tentunya jurusan D3 rekam medis saat ini sangat dibutuhkan.

Oleh sebab itu, karena sekarang masih banyak perekam medis fasyankes yang hanya lulusan SMA, maka harus ada perubahan kepegawaian dan transformasi dari teman-teman SMA ke D3 rekam medis. Sehingga lulusan D3 Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Politeknik Rukun Abdi Luhur dipersiapkan unggul berkompeten di bidang rekam medis elektronik kedepannya.

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram