Previous slide
Next slide

Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2019 di LLDIKTI Wilayah VI

IMG_1817

Tanggal 2 Mei tiap tahunnya diperingati sebagai Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas). Demikian pula tahun ini puncak peringatan Hardiknas di lingkungan kantor Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah VI Jawa Tengah, dilaksanakan dengan Upacara Bendera.

Upacara peringatan Hardiknas Tahun 2019 ini dilangsungkan di halaman Kantor LLDIKTI Wilayah VI dengan peserta upacara pegawai LLDIKTI Wilayah VI, dosen PNS dpk se- kota/Kabupaten Semarang, dan Kota Salatiga. Sebagai petugas upacara adalah mahasiswa Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) Semarang.

Dengan mengusung tema “Menguatkan Pendidikan, Memajukan Kebudayaan” dan sub tema “Mewujudkan SDM Kompetitif, Inovatif, dan Berkarakter”, Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi dalam sambutan nyang dibacakan oleh Kepala LLDIKTI Wilayah VI, Prof. DYP Sugiharto menyatakan bahwa pembangunan pendidikan berkualitas juga merupakan salah satu target pembangunan berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs) untuk mendorong kesejahteraan semua kalangan.

Menristekdikti juga mendorong kepada Perguruan Tinggi dalam meningkatkan daya saingnya, untuk meningkatkan akreditasi institusi menjadi terakreditasi unggul (A). Hal ini bisa dicapai antara lain dengan meningkatkan jumlah dan mutu penelitian serta publikasi, kerjasama pengembangan penelitian di tingkat nasional dan internasional dan memperbanyak prestasi mahasiswa hingga tingkat internasional.

Disinggung pula dalam sambutannya yakni strategi untuk meningkatkan mutu pendidikan tinggi yaitu dengan mensinergikan dharma pendidikan-penelitian-pengabdian pada masyarakat yang didukung oleh efektivitas penta helix antara universitas, pemerintah, dan swasta/industri, serta masyarakat dan media. Dalam pelaksanaan upacara peringatan Hardiknas ini pula dilaksanakan penyerahan piala dan uang pembinaan terhadap pemenang pemilihan mahasiswa berprestasi program sarjana tingkat LLDIKTI Wilayah VI serta peluncuran layanan baru LLDIKTI Wilayah VI yakni Surat Online dan Migrasi Website baru dengan alamat lldikti6.ristekdikti.go.id.

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram